4/29/2011

ADA APA DIBALIK HEBOHNYA BERITA GERAKAN NII?


ADA APA DIBALIK HEBOHNYA BERITA GERAKAN NII?

oleh: firdaus bin musa

Setelah menonton beberapa kali dialog tentang NII, saya coba menarik benang merahnya, adanya serangan ghazwul fikri yang disebarkan lewat media televisi oleh beberapa orang narasumber  dan orang yang dibelakang stasiun TV membuat hati saya terketuk mencari titik temu. dan dari hari kehari saya terus menyaksikan dialog, dimana organisasi NII dinyatakan salah satu gerakan islam yang berusaha menyuarakan penerapan syari’at islam ala Indonesia perlu  digempur dan dicaci maki  oleh semua lapisan masyarakat, opini ini sengaja dibangun oleh beberapa orang sekuler yang tidak senang akan aktivis yang menyuarakan syari’at islam.
Berdasarkan tuturan salah satu mantan anggota NII, sebenarnya ada dua NII di Indonesia ini, pertama ada NII asli dan ada NII palsu, kalau NII asli cendrung kegiatannya hanya sebatas diskusi dan murni untuk menerapkan syari’at islam, dan perjuangannya benar-benar berbeda dengan NII palsu yang juga berusaha mewujudkan Indonesia diatur berdasarkan syari’at islam, NII asli sebenarnya telah ada semenjak awal-awal akan merdeka, adanya  NII palsu sengaja dibiarkan berkembang dalam rangka membuat kesan buruk terhadap NII asli, serta ormas islam yang juga mempunyai tujuan penerapan syari’at islam dan ia sengaja dipelihara oleh Negara, NII palsu cendrung berujung pada materi (uang), ia hadir untuk menguras harta umat islam yang terpedaya akan rayuan gombalnya, bagaimana tidak? Dimana tawaran yang diberikan buat masyarakat adalah kalau sekiranya tegak Negara islam Indonesia maka ia (orang yang direkrut)  akan diberikan kedudukan dan jabatan penting, siapa orang yang tidak tergiur di tambah lagi embel-embel dengan ayat al-qur’an untuk memperkuat alasannya.
Nii palsu juga meminta zakat melebihi dari qadar perintah zakat biasa (tak sesuai dengan perintah Allah SWT), ketiga NII palsu senantiasa ada sifat memaksa sekalipun paksaan itu dibarengi dengan bacaan Ayat dan Hadits, NII palsu takut bila merekrut anggota yang ada tentara dalam pihak keluarganya, alasannya  jeruk makan jeruk (ini belum bisa dibuktikan menurut pendapat mantan NII tersebut (27 /04/2011:07.00 tv one), NII palsu membuat aturan bahwa anggotanya tidak  boleh menikah dengan orang yang diluar kalangannya, NII palsu menganggap kafir orang yang diluar kalangannya termasuk orang tua sendiri, NII palsu sengaja dipelihara…NII palsu sengaja dipelihara… guna untuk jadi batu pijakan bahwa pejuang syari’ah islam musti dimusnahkan bagaimanapun caranya, dan juga nii palsu ini sebagai wadah untuk memperlambat tegaknya khilafah, lantaran pengemban dakwah yang ada dikampus dicurigai sebagai bagian dari anggota NII, dan ada kemungkinan dana yang diperoleh dari perekrutan diuntukkan buat pembangunan bangunan termegah yakni azzaitun yang ada…, penulis berpendapat kemungkinan juha antara media massa dan tv swasta ada hubungan dengan pengelola Az-Zaitun, sebab tidak adanya media yang mengungkap yang mana sih Az-Zaitun itu, dan apa maksud di dirikannya bangunan tersebut, padahal sudah banyak masyarakat yang jadi mantan anggota NII mengatakan bahwa Az-Zaitun adalah pusat orang NII.

0 komentar: